Panglima Laskar Pembela Islam (LPI) Maman Suryadi membenarkan salah satu poskonya diserang orang tidak dikenal. Posko yang digunakan anggota FPI berjaga-jaga saat malam hari itu, dilempar bomolotov pagi hari tadi.
Panglima Laskar Pembela Islam (LPI) Maman Suryadi membenarkan salah satu poskonya diserang orang tidak dikenal. Posko yang digunakan anggota FPI berjaga-jaga saat malam hari itu, dilempar bomolotov pagi hari tadi. "Iya benar itu posko FPI," katanya saat dihubungi Republika, Kamis (1/2).
Atas kejadian ini, pria yang akrab disapa Ustaz Maman meminta, setiap anggota laskar tidak terpancing terhadap segala upaya yang dapat memecah belah persatuan umat, bangsa, dan negara. "Saya memanghimbauan tetap jaga persatuan dan kesatuan di antara kita," ujarnya.Agar peristiwa penyerangan ini tidak terjadi lagi dan semakin meluas, Maman meminta, semua anggota LPI terutama umat Islam untuk selalu meningkatkan kewaspadaan atas segala bentuk ancaman. "Kita meski tetap siaga karena musuh Islam sudah nyata," katanya.
Maman mengatakan, meski Islam selalu mendapatkan ancaman, umatnya selalu tetap sabar untuk menghadapinya. "Dan kita umat Islam selalu siap menghadapinya," katanya
Sementara Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Raden Prabowo Argo Yuwono mengatakan, posko yang jadi sasaran pelemparan bom molotov posko yang dimiliki ormas.
Post A Comment: