Kesempatan untuk menjadi blogger tamu banyak ditawarkan oleh blogger yang mempunyai jenis konten bermacam-macam pada blognya. Ada beberapa keuntungan yang bisa didapat jika kita menjadi Penulis tamu.

Manfaat Menjadi Blogger Tamu Di Blog Orang Lain
Kabelantena - Kesempatan untuk menjadi blogger tamu banyak ditawarkan oleh blogger yang mempunyai jenis konten bermacam-macam pada blognya. Ada beberapa keuntungan yang bisa didapat jika kita menjadi Penulis tamu.

Keuntungan bagi blogger tamu

  • Limpahan trafik, Biasanya blog yang menyediakan kesempatan menjadi blogger tamu adalah blog yang populer dengan trafik dan pelanggan RSS mengagumkan. Dengan menjadi blogger tamu di blog tersebut, blogger tamu memperoleh peluang mendapatkan limpahan trafik dari pembaca blog tersebut.
  • Meningkatkan reputasi. Dengan menjadi blogger tamu, setidaknya ia mendapat pengakuan dan dikenal lebih luas oleh blogger-blogger lain.
  • Mendapat backlink berkualitas. Sejauh yang saya amati, blog yang menyediakan ruang bagi blogger tamu adalah blog berpage rank dua ke atas dengan link berjenis do follow. Link seperti ini akan membantu peringkat blog Anda di mesin telusur.
  • Menjalin jejaring (network) dengan pemilik blog. Network ini bisa berupa kerja sama di masa mendatang atau bahkan bisa mewawancarainya.

Keuntungan bagi pemilik blog

Pemilik blog memperoleh tulisan gratis dan bermanfaat, membangun komunitas dengan para pembacanya, memberikan kesempatan ngetop bagi blogger lain, dan tentunya beramal dengan backlink yang diberikannya.

Keuntungan bagi pembaca

Pembaca akan memperoleh sudut pandang lain atau gaya menulis berbeda sehingga tidak bosan. Hal ini akan membuat mereka betah berkunjung.

Berikut Manfaat Secara Umum Menjadi Blogger Tamu di Blog Orang Lain

1. Menambah & Mempererat Jaringan Pertemanan 
Dengan menjadi guest blogger atau penulis tamu kita dapat memperluas & mempererat jaringan pertemanan, khususnya dengan para blogger - blogger lainnya. Ini merupakan salah satu manfaat penting bagi seorang guest blogger yang perlu kita ketahui.

Dengan bertambahnya jaringan pertemanan hal ini dapat berdampak positif bagi perkembangan blog di Indonesia. Dengan memiliki jaringan yang luas juga dapat membuka kesempatan kerjasama dalam aspek bisnis dan juga bentuk kerjasama positif lainnya dengan para blogger - blogger, khususnya blogger - blogger Indonesia.

2. Melatih Kreativitas Menulis
Menjadi guest blogger juga dapat melatih kreativitas dalam menulis artikel, kreativitas menulis merupakan modal penting yang perlu dimiliki bagi seorang penulis, oleh karena itu ini merupakan sarana yang tepat bagi para blogger.

Seperti yang kita ketahui, bahwa menjadi guest blogger adalah menulis artikel di blog orang lain, maka kita perlu berusaha sebaik mungkin untuk menyajikan konten artikel  yang berkulitas.

3. Media Untuk Memperkenalkan Diri  & Meningkatkan Traffic Blog
Selain kedua manfaat diatas salah satu manfaat lainnya dalam menjadi penulis tamu atau guest blogger adalah dapat meningkatkan traffic blog anda serta media untuk memperkenalkan diri anda kepada orang lain. 

Jika tulisan yang anda kirim ke blog atau website yang telah mempunyai nama besar, maka dapat membuka kemungkinan anda akan lebih dikenal luas oleh orang lain, khususnya pengunjung blog atau website tersebut.

Dalam hal ini tentunya anda perlu membuat artikel menarik dan juga bermanfaat bagi para pembacanya, namun perlu anda perhatikan bahwa untuk memperkenalkan diri dan meningkatkan traffic blog anda, anda perlu mempuyai kesepakatan dengan pemilik blog atau  pemilik website tersebut untuk mencantumkan data diri maupun blog anda sebagai penulis tamu atau guest blogger dengan artikel yang anda buat.

4. Jumlah Backlink Blog Anda Akan Bertambah
Jika pemiliki blog atau website tersebut menautkan link yang mengarah ke blog anda tentunya blog anda akan mendapatkan backlink. Banyak blogger - blogger beranggapan bahwa semakin banyak jumlah backlink pada suatu blog maka semakin baik, oleh karena itu backlink sangatlah bermanfaat bagi blog anda.

Biasanya pemilik blog atau website akan menautkan link blog anda pada artikel yang telah anda buat pada blog atau website mereka. Dengan begitu jumlah backlink blog anda akan bertambah.

Daftar blog Yang menerima Blogger Tamu
  1. Blogodolar.com
  2. freelancoy.com
  3. Rizkyzone.com 
  4.  Isnuansa.com
  5. cararirin.com
Demikian postingan tentang manfaat menjadi blogger tamu di blog orang lain, yang bisa menambah jaringan pertemanan anda, dan juga bisa menambah link ke blog anda.
Share To:

kabelantena.blog

View Profile
Terima kasih sudah berkunjung ke kabelantena, semoga bermanfaat,, aamiin..
----------------------------------

Post A Comment: