Image : Merdeka[dot]com |
Di sela-sela kesibukan penelitian di luar angkasa sana, astronot Amerika Serikat dan Jerman menyaksikan pertandingan sepakbola Piala Dunia melalui siaran streaming.,
Dream - Demam Piala Dunia tak hanya melanda bumi. Semangat pesta olahraga sepakbola dunia itu juga menjalar hingga ke luar angkasa. Setidaknya itulah yang dirasakan oleh sejumlah astronot yang tengah bertugas di stasiun luar angkasa.
Dream - Demam Piala Dunia tak hanya melanda bumi. Semangat pesta olahraga sepakbola dunia itu juga menjalar hingga ke luar angkasa. Setidaknya itulah yang dirasakan oleh sejumlah astronot yang tengah bertugas di stasiun luar angkasa.
Dikutip Dream dari laman resmi Badan Antariksa Amerika Serikat, NASA, Rabu 18 Juni 2014, tiga astronot yang tengah bertugas di stasiun luar angkasa itu tak melewatkan pertandingan World Cup yang tengah digelar di Brasil. Mereka adalah Reid Wiseman dan Steve Swanson dari AS, serta Alexander Gerst dari Jerman.
Di sela-sela kesibukan penelitian di luar angkasa sana, ketiga astronot ini menyaksikan pertandingan bola melalui fasilitas streaming. Mereka mendukung tim nasional negara masing-masing, yang sama-sama tergabung di Grup G.
Timnas Amerika akan bertanding melawan Jerman di Arena Pernambuco, pada 26 Juni. Saat itulah persahabatan para astronot ini akan diuji. Semoga dukungan kepada timnas negara masing-masing itu tidak mempengaruhi kerja sama mereka dalam penelitian di luar angkasa.
Pekan lalu, para astronot ini juga mengunggah video yang menunjukkan mereka tengah bermain bola di stasiun luar angkasa yang nyaris tak ada gaya gravitasi. Mereka juga mengucapkan selamat kepada pemain, tim, dan fans, yang tengah menikmati pertandingan sepakbola terakbar sejagat itu.
Sumber : merdeka[dot]com
Post A Comment: